Pages

Wednesday, December 12, 2018

In Picture: Gitar Ukir Bali yang Mendunia

I Wayan Tuges yang memadukan aspek keindahan visual dan suara instrumen gitar.

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Gitar akustik adalah salah satu instrumen musik yang paling banyak digunakan oleh musisi manapun. Suaranya yang khas membuat alat musik ini digemari musisi di berbagai belahan dunia. Gitar yang diproduksi seorang seniman Bali memiliki kelebihan lain selain kualitas suaranya. Penampilan fisik gitar yang penuh dengan ukiran membuat penampilan gitar lebih indah dan memberikan nilai lebih kepada penampilan sang musisi saat berada di panggung

Adalah gitar ukir karya I Wayan Tuges yang memadukan aspek keindahan visual dan suara instrumen gitar. Seniman ukir ini mempelajari teknik membuat gitar langsung dari dari negeri Paman Sam. Proses belajar yang tidak mudah. “Saya bukan pemain gitar, dan tidak paham seperti apa gitar, “ ujar Tuges.

Hal tadi menjadi ganjalan pada saat memulai membuat gitar ukir. Namun secara bertahap kualitas gitar Tuges semakin bagus dan tidak bisa dipandang sebelah mata. Di bengkel kerjanya berderet gitar ukir buatanya dijejer di etalase gerainya.

Berbagai macam model ada di sana. Selain mengutamakan detail pada ukiran. Tuges kini membawahi sekitar 45 pemuda Bali dengan tangan-tangan kreatifnya itu juga mengawasi ketat kualitas suara yang dihasilkan gitar produksinya. Dengan harga jual mulai 3.000 Dolar AS, gitarnya yang mengusung merek Blueberry memang lebih laku di pasar internasional.

Salah satu karya anak bangsa yang membanggakan. Dibuat dengan standar tinggi menghasilkan produk yang berkualitas tinggi.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2QQ1EH4
December 12, 2018 at 10:29PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2QQ1EH4
via IFTTT

No comments:

Post a Comment