REPUBLIKA.CO.ID, PARMA – Hingga paruh pertama AC Milan masih kesulitan merobek gawang tuan rumah Parma pada lanjutan Serie A Italia pekan ke-33 di Stadion Ennio Tardini, Sabtu (20/4). Penampilan negatif Gialloblu membuat lini depan i Rossoneri frustasi.
Sejak peluit babak pertama, Milan mencoba melakukan tekanan kepada tuan rumah Parma. Namun hingga menit ke-10 belum ada peluang berbahaya yang dilakukan i Rossoneri.
Rapatnya barisan pertahanan Gialloblu membuat Milan kesulitan mencari celah untuk mencetak gol. Memasuki 15 menit pertama Parma baru mencoba keluar dari tekanan.
Sulit untuk menguasai jalannya pertandingan, anak asuh Roberto D'Aversa menerapkan strategi serangan balik cepat melalui penyerang Gervinho dan Ceravolo.
Percobaan pertama Parma hampir berbuah hasil. Pada menit ke-13 pemain sayap Barilla jatuh di kotak penalti ketika berupaya melewati Gianluigi Donnarumma pada sebuah serangan balik cepat namun wasit mengabaikan klaim penalti.
Dilihat dari tayangan ulang bahwa Donnarumma jelas memang mengincar bola, dan bukan menghadang kaki pemain Parma.
Parma kembali mengancam pada menit ke-17 via pinggir sebelah kanan Scozzarella melepas umpan ke tengah kotak penalti Milan, langsung disambar oleh tendangan voli Kucka. Sayang bola melenceng tipis ke kiri gawang Gigio.
I Diavollo kembali mengurung lagi pertahanan Parma namun tuan rumah yang menumpuk banyak permain di area belakang membuat armada Gennaro Gattuso kesulitan memberi suplai bola pada Krzysztof Piatek. Umpan-umpan Suso dan Calhanoglu sejauh ini masih dapat dipatahkan oleh bek lawan.
Itu terlihat dari permainan bola Milan yang bergulir secara diagonal, Si Merah Hitam masih kesulitan masuk ke area krusial yang dijaga ketat oleh Parma.
Pada laga kali ini Milan berambisi besar untuk memetik nilai penuh pada pertandingan kali ini, sebab mereka harus mengamankan jarak dari para rival terdekat seperti AS Roma dan Atalanta.
Sedangkan Parma yang masih tercecer di urutan ke-13 ngotot untuk mengamankan tiga poin demi mempertahankan nasib mereka di pentas Serie A Italia musim depan.
Menit ke-40 Parma kembali nyaris merobek gawang Donnarumma. Melalui tendangan sepak pojok, namun kiper muda asal Italia tampil sigap dan menepis bola keluar lapangan.
Milan menguasai 58 persen penguasaan bola berbanding 42 persen milik Parma. Alhasil hingga peluit babak pertama berbunyi skor kacamata masih bertahan.
Adapun, kegagalan Milan mengoyak pertahanan Parma bisa berujung frustrasi dan ini berbahaya bagi tim karena sebaliknya, kepercayaan diri Parma akan semakin meningkat. Gattuso tentu harus memiliki opsi lain jika mereka ingin membawa pulang tiga angka.
http://bit.ly/2PjiavX
April 20, 2019 at 06:42PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2PjiavX
via IFTTT
No comments:
Post a Comment