Pages

Thursday, May 30, 2019

Lalu Lintas Mudik di Tol Cipali Indramayu Padat

Kepadatan lalu lintas mudik di Tol Cipali Indramayu terutama di rest area.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Sistem one way kendaraan dari arah Jakarta menuju Cirebon di jalur Tol Cipali Kabupaten Indramayu sudah mulai diberlakukan, Kamis (30/5). Namun, akibat tingginya volume kendaraan, kepadatan tetap terjadi pada pukul 11.00 WIB.

‘’Kepadatan terjadi di seputar rest area KM 130 A dan B,’’ ujar Kasat Lantas Polres Indramayu, AKP Asep Nugraha.

Kepadatan terjadi karena volume kendaraan yang tinggi ditambah banyaknya kendaraan yang keluar masuk ke dalam rest area. Polisi pun terus berusaha agar arus kendaraan terus mengalir dan tidak mengalami penumpukan.

‘’Kami berlakukan buka tutup rest area,’’ kata Asep.

Sementara itu, General Manager Operation  PT LMS, Suyitno menyatakan, telah menambah jumlah toilet di rest area untuk  mengurangi antrean kendaraan. Dia pun mengimbau agar setiap kendaraan tidak terlalu lama berada di rest area agar bisa bergantian dengan kendaraan lainnya.

‘’Saat arus mudik seperti sekarang, jumlah kendaraannya meningkat tiga kai lipat dibandingkan hari biasa,’’ terang Suyitno.

Tak hanya menambah jumlah toilet, khusus di rest area KM 130, PT LMS juga menambah lahan parkir. Dengan penambahan tersebut, maka jumlah kendaraan yang tertampung bisa mencapai sekitar 120 unit kendaraan.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2Wz5bMF
May 30, 2019 at 01:48PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2Wz5bMF
via IFTTT

No comments:

Post a Comment