Pages

Wednesday, December 19, 2018

Tanggapi Anies, TKN: Indonesia Bukan Hanya Jakarta

Anies optimistis Prabowo-Sandi akan menang di Pilpres 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily meragukan keyakinan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan yang optimistis kemenangannya di Pilkada DKI Jakarta dapat dirasakan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga di Pilpres 2019. Ace mengingatkan bahwa Indonesia, ruang lingkupnya tidak hanya Jakarta.

"Ya mungkin merasa yakin ya silakan saja. Tapi kami meyakini bahwa Indonesia itu bukan hanya DKI Jakarta saja," ujar Ace kepada wartawan, Rabu (18/12).

Menurut Ace, tidak sedikit juga diantara pendukung Anies-Sandiaga saat Pilkada DKI Jakarta juga, kini mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin. "Misalnya, partai-partai yang dulu mendukung Pak Anies itu juga bergabung di Pak Jokowi. jadi menurut kami ya kami tidak terlalu begitu (pengaruh) ya, sah-sah saja silakan saja pak Anies punya keyakinan seperti itu," kata Ketua DPP Partai Golkar itu.

Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menghadiri Konferensi Nasional (Konfernas) Partai Gerindra di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Senin (17/12). Anies ikut berpidato dalam konferensi yang dihadiri tokoh-tokoh nasional pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tersebut.

Dalam pidatonya, Anies optimistis kemenangannya di Pilkada DKI Jakarta dapat dirasakan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga di pilpres 2019. "Insya Allah, apa yang terjadi di Jakarta akan berulang di level nasional," kata Anies diikuti riuh suara tepuk tangan pendukung Prabowo-Sandi yang hadir dalam acara tersebut, Senin (17/12).

Ia pun menceritakan kembali yang terjadi ketika Pilkada Jakarta 2017. Saat itu, elektabilitas Anies dan wakilnya, Sandiaga Uno, sempat diremehkan. Namun, berkat kerja keras, tuntas dan ikhlas dari para pendukungnya, pasangan Anies-Sandi dapat merebut kursi nomor satu di DKI Jakarta.

"Itu bukan kerja satu-dua orang, ini kerja kolosal, mulai dari yang mendoakan, mulai dari yang bekerja di kampung-kampung, semua bergerak dengan perasaan. Ini tanggung jawab kami, ini adalah mandat yang diberikan kepada kami," kata Anies.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2Gs5br3
December 19, 2018 at 06:48PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2Gs5br3
via IFTTT

No comments:

Post a Comment